--> Skip to main content

Pengertian Jaringan Wireless, Serta Kelebihan dan Kekurangannya

Jaringan wireless atau di sebut juga wireless LAN adalah: Jaringan tanpa kabel yang menggunakan udara sebagai media transmisinya untuk menghantarkan gelombang elektromaknetik.
Banyaknya pengguna akses internet hingga hotspot dan juga berbagai akses internet gratis lain nya via Wifi, Sehingga Jaringan wireless berkembang pesat di zaman moderen ini.

Pemakaian Jaringan wireless saat ini sangatlah banyak dan sudah menjadi kebutuhan utama bagi manusia saat ini, dan di balik itu pula tidak lepas dari berbagai kelebihan dan kekurangan nya juga.

Berikut Ini Ada Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Jaringan Wireless:

Pengertian Jaringan Wireless, Serta Kelebihan dan Kekurangannya

Kelebihan Jaringan Wireless:

  • Mobilitas: Dengan adanya jaringan wireles, maka kita bisa terkoneksi dari manapun, tidak hanya leptop atau netbook, tapi juga smartphone lainya yang sudah sangat canggih, dan anda pun tidak hanya duduk di depan komputer untuk mengakses internet. Ada banyak lokasi yang menyediakan internet gratis mulai dari kampus, Kantor, Cafe dan Hotel.
  • Instalasi yang Mudah: Dengan jaringan wireless sudah sangat mudah untuk mengakses internet karena tidak usah membutuhkan berbagai kabel atau pemasangan antara dua buah kumputer.
  • Cakupan Area Yang Luas: Dengan jaringan wereles maka kita bisa mengakses jaringan dengan area yang luas dari pada jaringan kabel, maka tidak terbatas hanya dalam sebuah ruangan saja, bahkan dari luar rumah pun kita bisa mengakses jaringan wireless.

Kekurangan Jaringan Wireless

  • Interferensi: Yaitu terjadi banyak nya gelombang jaringan radio untuk mengirim data, dengan adanya jaringan radio lain bisa saja mempengaruhi sinyal radio untuk jaringan wireless tersebut, misalnya dari oven microwave dan telepon cordless.
  • Kelemahan Sisi Keamanan: Seperti yang kita ketahui bahwa jaringan wireless tidak menggunakan kabel, sehingga kita tidak tahu siapa yang melakukan aksi kriminal. Minimal menggunakan aplikasi jahat untuk memutuskan jaringan dan kita tidak tahu di mana pelakunya berada.

Nah itulah paparan saya tentang jaringan wireles walaupun banyak kelebihan dan kekurangan lain nya, saya hanya ambil beberapa saja untuk sebagai pelajaran kita semua, apabila ada tambahan lagi boleh isi di kolom komentar.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar